Tips Mudah Teknik Menyambung Pipa HPDE

Pipa HDPE memiliki bermacam-macam teknik penyambungan. Ada 3 jenis fitting atau sambungan pada pipa jenis HDPE ini yaitu Mechanical Joint, Butt Fusion, dan Electro Fusion. Selain teknik penyambungan, juga dibutuhkan berbagai macam aksesoris pipa untuk berbagai sambungan pipa tersebut. Tanpa aksesoris, pipa ini tidak akan bisa disambungkan.

Dengan adanya teknik penyambungan dan aksesoris pipa yang benar maka risiko terjadinya kebocoran pada sambungan akan semakin kecil. Anda tidak perlu khawatir lagi dalam segi keamanan. Untuk lebih jelasnya, berikut ini diuraikan berbagai jenis fitting atau sambungan pada pipa jenis HDPE.

Fitting yang Baik Pada Pipa HDPE untuk Keamanan

Jenis-jenis Teknik Penyambungan Pipa

Mechanical Joint

Fitting jenis ini digunakan oleh individu pada saluran perumahan. Hal ini karena mechanical joint lebih mudah dalam pemasangan dan penyambungan. Teknik ini tidak memerlukan mesin welding HDPE. Jenis mechanical joint itu sendiri biasanya digunakan untuk pipa-pipa kecil berdiameter 20 mm hingga 110 mm untuk menyambungkan saluran pipa.

Butt Fusion Fitting

Yang dimaksud dengan butt fusion atau biasa disebut dengan segmented fitting adalah memotong pipa HDPE kemudian disambungkan kembali sesuai dengan fitting yang diinginkan. Nah, dalam hal fitting jenis ini Anda harus menggunakan teknik butt fusion yang menggunakan mesin pemanas atau welding machine.

Butt fusion itu sendiri menggunakan prinsip melelehkan permukaan pipa dengan pemasan elektrik atau alat pengontrol temperatur. Setelah proses pemanasan mencapai titik leleh, permukaan kedua pipa disambungkan.

Jenis butt fusion fitting bisa diaplikasikan untuk banyak kebutuhan seperti saluran pipa di gedung pembangunan, saluran pipa untuk infrastruktur pedesaan atau perkotaan, pertanian, pertambangan, saluran pipa pembuangan limbah, pembungkus kabel, saluran gas, dan distribusi air bersih.

Electro Fusion Fitting

Metode ini adalah teknik fitting yang paling efektif sekaligus yang paling mahal. Elektro fusion sendiri biasanya digunakan untuk pipa HDPE yang menyalurkan gas sehingga harus benar-benar terhindar dari kebocoran. Walaupun begitu tidak menutup kemungkinan electro fusion digunakan untuk saluran pipa keperluan lainnya.

Keunggulan fitting jenis ini di antaranya adalah tidak membutuhkan waktu lama. Mesin jenis electro fusion bekerja dengan cepat setelah pemanasan. Anda tidak perlu menunggu waktu untuk pendinginan (cooling time) karena pipa akan langsung didinginkan.

Sayangnya, mesin penyambung pipa electro fusion jarang ditemukan dan dijumpai di Indonesia. Peminatnya tergolong masih jarang. Tidak seperti butt fusion yang banyak diminati dan digunakan oleh kalangan masyarakat. Padahal mesin penyambung pipa electro fusion dengan fitting ini dibutuhkan untuk keperluan instalasi pipa gas perindustrian ataupun pertambangan.

cara menyambung pipa hdpe

Keunggulan Masing-masing Teknik Penyambungan Pipa HDPE

Mechanical Fitting

Teknik ini unggul karena lebih mudah dalam pemasangan dan penyambungan.

Butt Fusion

Ada berbagai kelebihan yang didapat jika menggunakan butt fusion fitting, diantaranya:

  • Risiko kebocoran rendah,
  • Tersedia dalam berbagai jenis fitting, seperti tee, elbow, cross tee,
  • Mudah diaplikasikan dan memiliki karakter yang kuat,
  • Telah mendapat standar nasional dan internasional,
  • Ramah lingkungan,
  • Biaya instalasi murah,
  • Penyambungan mudah dengan wedding machine,
  • Bisa diaplikasikan untuk sambungan antar pipa, pipa dengan aksesoris lain, atau pipa HDPE dengan jenis pipa lain,
  • Tidak bereaksi terhadap bahan kimia tertentu,
  • Anti korosi.

Electro Fusion

Kelebihan yang ditawarkan pada teknik ini adalah:

  • Tidak membutuhkan waktu yang lama karena proses pemanasan sangat cepat dan mudah,
  • Sambungan sangat kuat sehingga tidak mengalami kebocoran.

Setelah mengetahui jenis-jenis teknik penyambungan kelebihannya, kini Anda dapat menentukan mana yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Tips Mudah Teknik Menyambung Pipa HPDE

You May Also Like

error: Maaf, tidak boleh klik kanan